Universitas Katolik Parahyangan - Gambar: Unpar.ac.id
Universitas Katolik Parahyangan - Gambar: Unpar.ac.id

5 Universitas Swasta Terbaik di Indonesia Versi Kemenristekdikti

Posted on

Universitas Negeri memang kerap kali menjadi pilihan bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi. Namun, jika kalian tidak tidak lulus seleksi untuk masuk ke PTN favorit, kalian tidak harus berkecil hati lho.

Karena, di Indonesia ada banyak kampus swasta yang sistem pendidikannya tidak jauh berbeda dengan PTN. Status swasta maupun negeri hanya menyatakan perbedaan jalur seleksi masuk dan keterkaitannya dengan pemerintah.

Untuk bahan pertimbangan, berikut adalah daftar 5 kampus swasta terbaik di Indonesia versi Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi.

Universitas Islam Indonesia

Peringkat pertama diisi oleh Universitas Islam Indonesia (UII) yang berlokasi di Yogyakarta. Kampus ini adalah perguruan tinggi swasta tertua di Indonesia, kampus yang berdiri sejak tahun 1945, sebulan sebelum Indonesia dinyatakan kemerdekaannya.

Universitas Islam Indonesia - Gambar :kampusaja.com
Universitas Islam Indonesia – Gambar :kampusaja.com

Universitas ini memiliki sembilan fakultas dan puluhan program studi yang dapat kalian pilih, salah satunya adalah psikologi yang memiliki banyak peminat.

Lokasi kampus ini berada di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Sebelum bernama UII, kampus ini bernama STI (Sekolah Tinggi Islam).

 

Baca juga : Cara belajar yang salah, namun dilakukan oleh banyak orang

 

Universitas Telkom

Universitas Telkom - Gambar : linkedin.com
Universitas Telkom – Gambar : linkedin.com

Universitas yang berlokasi di Jalan Terusan Buah batu, Bandung menduduki peringkat 33 kampus swasta terbaik ketiga di Indonesia lho.

Universitas Telkom merupakan penggabungan dari empat institusi yang berada dibawah badan penyelenggara Yayasan Pendidikan Telkom (YPT), yaitu Institut Teknologi Telkom (IT Telkom), Institut Manajemen Telkom (IM Telkom), Politeknik Telkom, dan Sekolah Tinggi Seni Rupa dan Desain Indonesia Telkom (STISI Telkom).

Berdiri dibawah PT. Telekomunikasi Indonesia, program studi teknologi telekomunikasi menjadi jurusan paling favorit. Apakah kalian berminat masuk Universitas ini?

Universitas Trisakti

Perguruan tinggi ini didirikan oleh Pemerintah Republik Indonesia pada tanggal 29 November 1965 melalui Surat Keputusan  Menteri PTIP Nomor 013/da/1965 yang ditandatangani oleh Dr. Sjarif Thajeb.

Universitas Trisakti - Gambar: masukuniversitas.com
Universitas Trisakti – Gambar: masukuniversitas.com

Kerennya, Universita Trisakti menjadi satu-satunya perguruan tinggi di Jakarta yang membuka Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi (FTKE). Jika kalian berminat untuk masuk fakultas ini, itu berarti kalian harus siap bersaing dengan ribuan orang. Maka persiapkan diri kalian sebaik mungkin ya!

Tidak hanya FTKE yang menjadi incaran para calon mahasiswa, Fakultas Ekonomi pun dijadikan mampu menarik perhatian begitu banyak calon mahasiswa. Pasalnya, FE di Universitas ini memiliki program dual degree. Melalui program ini mahasiswa bisa memperoleh dua gelar sekaligus. Tak heran jika Univeristas Trisakti masuk dalam daftar kampus swasta terbaik versi Kemenristekdikti.

Universitas Katolik Parahyangan

Lagi-lagi kampus swasta di Bandung masuk dalam daftar Kampus swasta terbaik, yaitu Universitas Parahyangan. Lokasinya terletak di Jalan Ciumbuleuit, Hagermanah, Bandung.

Universitas Katolik Parahyangan - Gambar: Unpar.ac.id
Universitas Katolik Parahyangan – Gambar: Unpar.ac.id

Fakultas terbaik di kampus ini adalah Fakultas Ekonomi, jadi untuk kalian yang ingin kuliah di fakultas ekonomi, kampus ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk kalian lho.

Soal prestasi juga nggak perlu diragukan lagi. Yang terbaru, tim FH Unpar berhasil menyabet penghargaan dalam kategori “Honorable Mention for Best Memorandum on Behalf for the Claimant” di Hongkong pada tanggal 31 Maret – 7 April 2019 lalu.

Universitas Muhammadiyah Malang

UMM menempati posisi Universitas swasta terbaik ke-enam di Indonesia. UMM menawarkan beragam program studi di Fakultas Agama Islam, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Ekonomi dan Bisnis, Pertanian-Peternakan, Psikologi, Teknik, Kedokteran, dan lain-lain.

Universitas Muhammadiyah Malang - Gambar: Malangtoday.com
Universitas Muhammadiyah Malang – Gambar: Malangtoday.com

Salah satu wujud nyata UMM dalam ranah pengembangan perguruan tinggi yakni melalui berbagai unit usaha yang telah dibangun. Beberapa diantaranya yakni Wahana Wisata Sengkaling, Hotel UMM Inn dan SPBU UMM. Waahh kalian yakin engga tertarik menjadi calon mahasiswa UMM?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *