Menu Sarapan Sehat, Cepat

Ini Dia Menu Sarapan Sehat Cepat dan Nikmat

Posted on

Menu Sarapan Sehat, Cepat

Sarapan adalah waktu makan yang paling penting, karena kita memerlukan energi untuk memulai hari. Maka dari itu, makanan untuk sarapan haruslah mengandung gizi yang tinggi. Gizi yang tinggi bukan berarti dalam kuantitas yang banyak. Justru untuk sarapan sebaiknya porsinya jangan terlalu banyak karena akan membuat lambung kamu “kaget”.

Namun, sering kali sarapan terlewatkan karena terburu-buru untuk melakukan kegiatan di pagi hari yang akan berdampak tidak konsen dan lemas. Sebenarnya, banyak kok menu sarapan yang mudah dan cepat sekali untuk dimakan.

Berikut ini adalah menu sarapan yang cocok sekali untuk kamu yang tidak ingin ribet memasak namun tetap ingin memakan makanan sehat.

1. Sandwich Gandum

Kenapa harus roti gandum? Karena roti gandum mempunyai kandungan karbohidrat yang cukup untuk sarapan. Selain itu, roti gandum yang mempunyai tekstur agak kasar juga mempunyai lebih banyak serat dan rendah lemak daripada roti tawar putih.

Membuat sandwich gandum ini sangat mudah. Kamu hanya membutuhkan roti gandum, keju rendah lemak dan sayur-sayuran (timun, selada, tomat, dan lain-lain sesuai selera). Mudah sekali bukan bahan-bahannya? Kamu juga bisa membawanya untuk dimakan saat diperjalanan.

2. Omelette

Sebenarnya bukan hanya omelette saja yang bagus untuk sarapan, namun segala jenis cara masak telur juga bisa digunakan, seperti telur orak-arik atau telur mata sapi. Namun kelebihan omelette adalah kita bisa mencampur banyak bahan-bahan kedalam telur sebelum dimasak. Di dalam omelette tersebut, kamu bisa masukkan keju, bawang, brokoli (aneka sayur lainnya), jamur, tomat, daging asap dan bahan-bahan lainnya yang kamu suka.

3. Roti Selai Kacang

Selain sandwich, kamu juga bisa membuat roti dengan selai kacang. Kenapa selai kacang? Karena ternyata selai kacang mempunyai banyak sekali manfaat loh, diantaranya selai kacang itu kaya akan lemak sehat yang bisa mengusir lemak jenuh yang ada di tubuh. Selai kacang juga bisa menekan rasa lapar dan menyehatkan jantung. Wah, sudah enak, sehat pula!

4. Oatmeal Buah

Membuat oatmeal juga bisa menjadi ide menu sarapan yang sehat namun mudah. Untuk membuat oatmeal kamu menjadi lebih enak dan bervariasi, kamu bisa menambahkan buah-buahan seperti pisang, strawberry dan blueberry. Lalu kamu bisa menambahkannya juga dengan kacang-kacangan seperti almond atau kenari, susu, sirup maple atau madu.

5. Smoothies

Kalau kamu merasa tidak napsu makan di pagi hari, kamu bisa membuat minuman smoothies. Contohnya kamu bisa mencampurkan susu almond dengan pisang dan selai kacang. Selain itu, kamu juga bisa mencampurkan yoghurt dengan strawberry dan blueberry. Kamu hanya perlu mem-blender saja dan minuman tersebut siap untuk disantap di pagi hari.

6. Jus Buah

Kamu juga bisa memilih jus buah untuk menu sarapan kamu. Kamu bisa memilih satu jenis buah saja atau lebih bagus lagi untuk mencampur banyak buah untuk dijadikan dalam satu jus. Seperti kamu mencampur buah apel, pear, nanas, wortel dan tomat menjadi satu. Bayangkan saja, hanya dengan satu gelas tapi sudah banyak sekali vitamin yang akan membuat harimu lebih semangat.

Terbukti kan, banyak sekali menu-menu sarapan yang sehat dan cepat dalam pembuatannya? Maka dari itu, sudah tidak ada alasan lagi untuk kita tidak sarapan, karena banyak sekali manfaat yang bisa kita dapatkan kalau kita sarapan. Selamat mencoba!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *