Ikan Kuah Pala Banda

5 Kuliner Khas Ternate yang Menggugah Selera

Posted on

Engga cuma pantai dan pulau-pulaunya  yang indah, ternyata Ternate juga punya kuliner khas yang bisa dibilang unik dan tentunya beda dari daerah lainnya. Kamu mungkin engga pernah menyangka kalo tenyata makanan khas Ternate ini sangat disukai oleh wisatawan yang berkunjung kesana.

Memang sih rasa masakannya berkualitas sekali, sampai-sampai membuat orang lupa diri kalo udah menyantapnya hehe. Saking enaknya, sekali makan disana kamu bisa menghabiskan dalam jumlah porsi yang besar. Nah berikut ini merupakan makanan khas Ternate yang wajib kamu cicipi jika berkunjung kesana!

1. Ikan Kuah Pala Bada

Ikan Kuah Pala Banda
Ikan Kuah Pala Banda (Sumber: Gotravelly.com)

Makanan khas Ternate yang pertama yaitu ikan kuah pala banda. Makanan ini sangat terkenal karena bumbu dan rempah yang digunakannya khas. Bumbunya ini sangat lezat karena terbuat dari bahan pala, rempah-rempah, merica, dan cabe. Cita rasanya juga pedas dan menyegarkan. Biar lebih muantaaaap kamu bisa menyantap kuliner yang satu ini bareng nasi putih hangat.

Biasanya juga nih masakan ikan yang satu ini dinikmati barneg dengan hidangan lainnya seperti sambal bekasang dan ulang-ulang. Jika kamu berkesempatan mencicipi ikan kuah pala anda maka kamu sangat beruntung. Kenapa? karena dulunya masakan ini disajikan khusus sebagai hidangan paling istimewa untuk makanan para perjabat Belanda.

Baca juga: Tempat Makan di Ternate

2. Gohu Ikan

Gohu Ikan
Gohu Ikan (Sumber: Phinemo.com)

Gohu ikan umumnya diolah dari ikan tuna mentah. Karena hal itu pula lah banyak juga orang yang menyebut kuliner ini dengan sebutan sashimi Ternate. Namun kalo sedang engga musim ikan tuna, biasanya sebagai penggantinya adalah ikan cakalang. Tapi tentu teksturnya engga semulus ikan tuna.

Walaupun hidangn ini berupa ikan laut mentah, tapi aroma amisnya sama sekali engga terasa. Menurut beberapa juru masak yang ahli memasak kudapan ini, aroma amis sudah hilang dengan sendirinya saat daging ikan dicampur perasan lemon dan garam. Selain itu, tingkat kementahan daging pun akan berkurang saat didiamkan beberapa saat. Dan terakhir, saat minyak kelapa tumisan cabe dan bawang merah disiramkan, Gohu Ikan sudah dalam kondisi layak makan. Rasanya? Manis, asam, sedikit pedas, dan gurih.

3. Kohu-kohu

 

Kohu-kohu
Kohu-kohu (Sumber: Tokopedia.com)

Kohu-Kohu adalah makanan khas Ternate lainnya yang sekilas terlihat seperti sayuran Urap. Meskipun terlihat sama, nyatanya komposisi bahan makanan khas Ternate satu ini cukup berbeda. Terbuat dari kacang panjang, tauge, dan daun kemangi, kemudian ditambahkan bumbu khusus.

Selesai diberi bumbu khusus, kemudian ditambahkan parutan kelapa, suwir ikan cakalang yang diasap, bawang merah mentah dan air perasan lemon Cina. Hal ini tentunya membuat makanan yang satu ini terasa menyegarkan. Kohu-kohu akan terasa jauh lebih nikmat saat disantap dengan menggunakan nasi, ubi, dan lainnya.

Baca juga: Tempat Nongkrong di Semarang

4. Waku Komo-komo

Waku Komo-komo
Waku Komo-komo (Sumber: Phinemo.com)

Walu komo-komo merupakan makanan khas Ternate yang terbuat dari tepung dan batang rumbia. Bumbu yang digunakan untuk memasak makanan ini yaitu serai, jahe, garam, bawang putih, bawang merah, merica, dan santan kental. Dari bumbunya saja kamu pasti udah bisa membayangkan kan kelezatan dari kudapan yang satu ini.

Kuliner Ternate ini kerap menjadi sajian pelengkap bersama masakan-masakan Ternate lainnya. Untuk menambah citarasanya, olahan walu komo-komo yang telah matang ini  kemudian dicampur dengan jeroan ikan sebelum dibungkus dengan menggunakan daun woka. AAh pokonya kamu wajib coba deh.

5. Kopi Sibu-sibu

Kopi Sibu-sibu
Kopi Sibu-sibu (Sumber: Phinemo.com)

Kliner khas Ternate yang terakhir adalah Kopi sibu-sibu. Kopi ini merupakan jenis kopi robusta yang diproses secara tradisional. Dalam penyajiannya, kopi sibu-sibu biasnaya dicampur dengan biji ketapang muda dan bubuk cengkeh yang dihaluskan. Rasanya khas banget pokonya mah!

Kata ‘sibu-sibu’ sendiri berasal dari bahasa Maluku yang berarti angin sepoi-sepoi. Berdasarakan hal itulah secangkir kopi sibu-sibu ini akan semakin nikmat, bila disandingkan dengan cemilan untuk menikmati sore hari kamu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *